TIDAK ADA ORANG BODOH

Tidak Ada Orang Bodoh
.
Bicara kehidupan adalah bicara eksistensi,  bicara kenyataan, bicara realitas atau bicara keberadaan senyatanya sbg keberadaan.
.
Kehidupan itu sempurna dan sederhana. Kesempurnaannya begitu nyata. Sedemikian nyata hidup ini maka setiap org mengenal cahaya, ilmu, bahagia, benar, adil, sehat, dsb. Mengapa?  Krn smw itu begitu nyata, begitu sederhana.
.
Yang ada, nyata, sempurna dan sederhana itu itulah yang disebut eksist. Cahaya, ilmu, cinta,  bahagia, benar, adil, jujur,  sehat,  sejahtera, damai itu semua nyata dan eksis. Ketika cahaya absen lahirlah sebutan gelap atau malam atau remang remang.
.
Ketika ilmu tidak hadir lahirlah sebutan bodoh,  tolol, dungu, goblok. Ketika cinta absen lahirlah istilah benci,  musuh, kepentingan dll. Ketika bahagia tidak hadir lahirlah sebutan derita, sengsara,  merana dll. Ketika benar tidak ada lahirlah sebutan salah, keliru, galat, dusta, palsu dll.  Ketika sehat tidak hadir maka lahirlah sebutan sakit,  nyeri, dll.
.
Kawan,  pada awalnya hidup ini begitu sempurna krn yang ada hanyalah cahaya, ilmu, cinta, bahagia, jujur dan sehat.
.
Gelap itu tidak eksis.  Gelap hanyalah sebutan ketika cahaya tidak hadir di sana. Bodoh itu tidak ada. Bodoh hanyalah sebutan ketika ilmu absen di sana. Sakit itu tidak real. Sakit hanyalah sebutan ketika  sehat tidak hadir di dirimu. Derita itu tidak nyata. Derita hanyalah istilah saat bahagia tidak hadir di dirimu.Buruk itu tidak nyata. Buruk hanyalah sebutan ketika indah absen di sana.
.
Istilah yg tepat bukan bodoh tapi kurang ilmu.  Bukan sakit tp kurang sehat. Bukan derita tp kurang bahagia. Bukan buruk tp kurang indah. Tidak ada org yg benar benar tidak punya ilmu,  yang benar benar tidak bahagia,  yang benar benar buruk.
.
Katakan bhw dia kurang sehat, kurang tahu, kurang jujur, kurang bahagia,  shg dia tinggal menambah serba kekurangannya. Daripada divonis sebagai bodoh,  sakit,  sengsara,  buruk.
.
Yang ada hanyalah kesempurnaan, saat kesempurnaanmu berkurang maka disebut cacat. Mengapa kamu tidak katakan kurang sempurna..??
.
Yang lahirnya kurang sempurna itu karena dari penilai akan satu pihak saja. Jika penilai seperti itu sudah pasti kita akan megeluarga perkataan seperti kurang sempurna. Seperti apa itu kurang sempurna...???
.
Apa kurang sempurna itu karena ada yang tidak miliki si A dan ada yang di miliki oleh si B yang tidak ada pada A
Atau sebaliknya. Kita harus punya alat harus punya instrument, tapi seperti apa itu. Nah ini juga merupakan tigas buat kita untuk belajar dan mencari agar tidak salah dalam menilai sesuatu.

Komentar

Postingan Populer